Web Portal Polres Kotabaru

Jumat Curhat Polres Kotabaru Sebagai Wadah Komunikasi Langsung dengan Masyarakat

image_pdfimage_print

Polres Kotabaru Polda Kalsel _Polres Kotabaru melalui Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat sebagai wadah komunikasi langsung dengan masyarakat. Kegiatan kali ini berlangsung di pangkalan ojek Pelabuhan Panjang, di mana personel Sat Polairud mendengarkan berbagai keluhan dari warga setempat.

Dalam kesempatan tersebut, masyarakat menyampaikan permasalahan terkait pembatas di pinggir jalan yang dinilai terlalu tinggi, sehingga menyulitkan mereka saat membawa gerobak melewati area tersebut. Kondisi ini dinilai menghambat aktivitas sehari-hari, terutama bagi warga yang bergantung pada angkutan barang menggunakan gerobak.

Menanggapi keluhan tersebut, KBO Sat Polairud Polres Kotabaru, IPDA Indra, S.H., menyampaikan bahwa pihaknya akan segera mencari solusi terbaik agar kendala tersebut dapat diatasi. Ia juga menegaskan bahwa Polres Kotabaru selalu berupaya mendengarkan dan membantu menyelesaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat.

Kegiatan Jumat Curhat ini merupakan bentuk nyata kedekatan Polri dengan masyarakat, di mana setiap aspirasi yang disampaikan akan ditindaklanjuti sesuai dengan kewenangan dan koordinasi dengan pihak terkait.

(Humas Polres Kotabaru)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *